Cerita Tu-SiWork: Tunanetra - Sighted Network
Suasana Trial Class TuSiWork di SLB-A Yapti Makassar "Salah satunya, akan ada pelatihan Microsoft Office dan Bahasa Pemrograman untuk para tunanetra." Saya menjelaskan dengan penuh semangat, tentang rencana pelaksanaan pelatihan bagi Tunanetra, orang-orang dengan keterbatasan penglihatan, di SLB-A Yapti Makassar. Anehnya, hampir semua orang yang saya temui memberi pertanyaan yang serupa. "Pelatihan komputer? Bagaimana bisa? Mereka kan tunanetra?" Seorang wanita bertanya, dengan kening yang sedikit dikerutkan. "Iya, banyak yang bisa, Bu. Salah satunya, karena ada program pembaca layar untuk tunanetra. Jadi, mereka bisa tahu kondisi layar masing-masing." "Wah hebat ya." Wanita itu lalu tersenyum, dengan kepala yang dianggukkan. "Iya bu, memang hebat." *** Tidak bisa dipungkiri, kebanyakan kita memang tidak tahu banyak tentang tunanetra, termasuk tentang bagaimana mereka belajar. Sebelum bergabung dengan kegiatan